fia@unisma.ac.id (0341) 551932
Menindaklanjuti surat Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristekdikti, Nomor: 1584/B3.1/KM/2017 tanggal 5 Juli 2017 perihal Tawaran Mengikuti Kompetisi Pemikiran Kritis Mahasiswa (KPKM) 0217, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Publikasi dan Keagamaan, Dr. Ir. H. Badat Muwakhid, M.P., menginformasikan bahwa KPKM tahun 2017 memilih tema “Pengamalan Nilai-nilai Pancasila dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa dan Bernegara”. Kompetisi ini dilakukan secara kelompok beranggotakan 2-3 orang berstatus mahasiswa aktif dengan didampingi dosen pembimbing yang memiliki NIDN/NIDK.
Pengiriman naskah karya tulis paling lambat 7 Agustus 2017 dengan pengantar yang disetujui Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dalam format pdf. Naskah dikirim melalui email ke: ditjenbelmawa@ristekdikti.go.id.
Lebih lanjut, mengenai Pedoman Umum Kompetisi Pemikiran Kritis Mahasiswa (KPKM) bisa diperoleh di Kantor Fakultas Ilmu Administrasi.