Kelas Kreatifitas dan Inovasi FIA Unisma Outing Class Seminar ke Bakso Kota Cak Man

Bisnis F&B memang sedang menjamur di Kota Malang, banyak sekali bermunculan cafe dan restorant yang bisa dinikmati. Dari berbagai bisnis tersebut, Bakso Kota Cak Man mampu bertahan dan terus eksis.  Sebagai pelopor bakso di Kota Malang, yang sudah memiliki lebih dari 50 franchise di seluruh Indonesia, Bakso Kota Cak Man mau berbagai pengalaman berbisnisnha dengan teman teman Mahasiswa FIA Unisma prodi Administrasi Bisnis.

Kelas Kreatifitas dan Inovasi Outing Class ke Bakso Kota Cak Man Diadakan hari selasa, 13 Desember 2022. Acara ini diikuti 23 mahasiswa Unisma dan PPM dari Kota Medan dengan dosen Pengampu Mata Kuliah Hj. Karina Utami Anastuti, S.AB., M.AB .

 

Bapak Andik Purwanto selaku generasi ke-2 pemilik Bakso Kota Cak man menceritakan sejarah berdirinya Bakso Kota. Sebagai pelopor bakso di Kota Malang, yang sudah memiliki lebih dari 50 franchise di seluruh Indonesia, Bapak Andik berbagi kiat sukses dan prinsip-prinsip dalam berbisnis. Dalam seminarnya juga menceritakan sedikit bagaiman proses produksinya dengan slogan “masak hari ini jual hari ini”, sehingga terus menjaga kualitas dari bakso guna menarik pembeli. Sehingga diadakan seminar ini agar, mahasiswa FIA khususnya dapat terinspirasi menjadi wirausaha sukses.

Bagikan ke :